Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hartz2zAvatar border
TS
hartz2z
Official Intro XBOX ONE ~ next gen console ~


KOMPAS.com - Microsoft akhirnya membuka tabir misteri konsol gaming generasi terbarunya, Xbox One, dalam sebuah konferensi pers yang berlangsung pada Selasa siang waktu Redmond, AS, atau Rabu dini hari (22/5/2013) waktu Indonesia.

Microsoft mendeskripsikan One sebagai konsol yang menyediakan semua kebutuhan hiburan pengguna (all in one entertainment). Selain dapat digunakan untuk bermain game, pengguna juga dapat menonton acara televisi, berselancar di dunia maya, dan bahkan berkomunikasi via aplikasi milik Microsoft lainnya, Skype.

Berbeda dari Sony yang masih merahasiakan bentuk dari PlayStation 4, Microsoft telah memamerkan konsol baru mereka dalam ajang ini.

Xbox One hadir dengan bentuk yang berbeda dari Xbox generasi sebelumnya. Produk ini memiliki bentuk kotak dengan balutan warna hitam. Terdapat sebuah slot untuk cakram Blu-ray di bagian kiri depan. Sedangkan pada bagian kanan depan, terdapat logo Xbox yang berperan sebagai tombol power.

Selain konsol, Microsoft juga merombak desain dari controller-nya. Secara sepintas, controller baru ini tidak terlalu berbeda dari generasi sebelumnya. Namun, Microsoft menyatakan, ada sekitar 40 perubahan yang dilakukan dari segi desain.

Salah satunya adalah perubahan letak logo Xbox yang dinaikkan sedikit, memberikan ruang untuk tombol di bagian tengah. Pengontrol arah atau biasa disebut D-pad juga mengalami sedikit perubahan.

Konsol tersebut hadir dengan integrasi yang lebih mendalam dengan Kinect, kendali gerak yang juga hadir dengan desain dan teknologi baru. Hanya dengan menyebut kalimat "Xbox On", produk ini secara otomatis akan menyala.

Tampilan antarmuka (UI) Xbox One juga sudah diperbarui. UI ini terlihat seperti gabungan antara tampilan Xbox generasi sebelumnya dan tampilan Metro khas sistem operasi Windows 8.

Aplikasi Skype juga hadir dalam konsol baru ini. Pengguna bisa saling mengirim pesan teks dan juga melakukan video call melalui aplikasi ini. Salah satu fitur menarik lainnya, pengguna dapat menikmati group video calling atau video chat dengan beberapa orang sekaligus.

Microsoft membenamkan sebuah fitur yang dinamakan "Snap Mode". Mode ini mengizinkan pengguna untuk menjalankan beberapa aplikasi sekaligus secara bersamaan (multitasking). Salah satu kegunaan dari fitur ini, pengguna dapat melakukan video chat sambil menonton film.

Di awal kemunculannya nanti, Xbox One akan hadir dengan berbagai judul game keren dari berbagai developer. EA Sport mengonfirmasikan kehadiran game Madden NFL 25, NBA Live 14, EA Sports UFC, dan Fifa 14 dalam konsol tersebut.

Selain itu, terdapat game balapan eksklusif buatan Turn 10 Studios', Forza Motorsport 5. Developer besar lainnya, Activision, juga akan meluncurkan Call of Duty: Ghost.

Belum ada informasi pasti mengenai kapan tepatnya Microsoft akan menghadirkan One di pasaran. Namun, mereka berjanji akan meluncurkan konsol tersebut ke pasaran pada tahun ini juga. Harganya pun masih belum diungkapkan.

-------------------------------------------------------------------------------------



Quote:


Translate:

Memperkenalkan Xbox One, sistem hiburan all-in-one. Video ini mengungkapkan generasi Xbox tergress dengan menampilkan unit konsol, sensor Kinect baru dan controllerxbox one, serta pengalaman baru yang akan datang dengan Xbox One, termasuk personal homescreen, cinematic gaming, Live TV dan Skype.


Selamat Datang generasi baru game dan hiburan.emoticon-Cendol (S)
Welcome XBOX ONE


Spesifikasi:
Spoiler for Spec XBOX ONE:


PS1: Waiting PS4 Official Video !!! emoticon-Ngakak
PS2: Pesan sponsor ^^
Jual Ruko Murmer(NEGO) di Kapuk Jakarta - 13.5*28m
Diubah oleh hartz2z 22-05-2013 03:30
0
1.6K
6
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan