james.gordonAvatar border
TS
OWNER
james.gordon
(AKFC) Arsenal Kaskus Fans Club 2022-2023 │ North London Forever
SELAMAT DATANG DI ARSENAL KASKUS FANS CLUB MUSIM 2022-2023
KASK.US/AKFC






Spoiler for General Rules:


Peraturan AKFC


Quote:



Link Group Telegram AKFC

Quote:
Polling
Poll ini sudah ditutup. - 52 suara
Pindah Sub Forum sendiri atau tetap di Sub Forum Liga Inggris
Sub Forum Khusus Arsenal
60%
Sub Forum Liga Inggris
40%
Diubah oleh azhuramasda 18-06-2022 11:08
T3RM1N4T0R
acilryandi
bebez1
bebez1 dan 22 lainnya memberi reputasi
19
478.1K
9.8K
Thread Digembok
Tampilkan semua post
hendrizidaneAvatar border
hendrizidane
#2811
Nah, suasana pikiran udah adem, mulai nulis pendapat agak panjang ah.

buat gw, Arsenal udah kehilangan gelar juara pas di cumback sama WHU. 2x di comeback saat unggul 2-0 itu bukanlah performa tim juara. jadi sejak itu udah kehilangan harapan buat tim ini. apalagi setelah itu, betulan hanya seri lawan soton, dan diayam2in sama city.

di liat dari performa sepanjang musim, tim ini emang belum dipersiapkan untuk juara. apalagi city nya masih 100% onfire banget, beda sama kejadian leicester yang semua tim papan atasnya emang lagi blangsak. city ini emang menuntut kesempurnaan sepanjang musim klo pengen ngalahin mereka. ga boleh tuh ada periode ga menang berturut2 dalam beberapa pertandingan.

Dilihat secara skuad, tim ini belum sempurna. tim ini masih muda, sulit mengharapkan mereka tampil prima sepanjang musim tanpa didukung pemain. banyak banget yg ngomongin arteta kepala batu, taktiknya udah kebaca, dsb. Pep itu kurang kepala batu apa sih dulu, ide permainannya sebenernya tiap pertandingan sama, umpan pendek, pressing tinggi, tapi bisa juara2 juga. perkara musim ini pep bisa fleksibel, itu terbantu karena pemain2 city punya fleksibiltas taktik yg tinggi, para pemain dituntut untuk bisa menjalani role yang diminta pelatih , pemainnya bisa menjalaninya dengan baik. pemain2 tipe seperti ini memang mahal harganya. Dan satu lagi, city tidak hanya mengandalkan 1-2 pemain. saat haaland atau de bruyne mentok, ada pemain lain yg step up kaya gundogan, grealish, atau bernardo. bahkan alvarez dari bangku cadangan kadang2 bisa menentukan. itu yang belum dipunyai oleh skuad arsenal saat ini.

Tapi walau begitu, arsenal sudah dalam progres yang benar. untuk sebuah tim yang tidak didukung finansial yg kuat seperti city atau psg. bangun timnya harus pelan2. Arteta dengan tim sudah membentuk fondasi menuju ke arah yang benar. tinggal perbaiki dibeberapa hal, misalnya cari pemain pelapis yg levelnya ga jauh dgn pemain utama tapi beda tipe, membentuk tim yg fleksibel secara taktik, dan mencari striker haus gol. Klo ane liat, tim ini dibentuk memang agar bisa sustainable dalam waktu yang panjang. Klo ane pribadi, ga perlu jadi juara EPL, yg penting bisa stabil di papan atas dan jadi title contender tiap musim itu udah cukup. Klo fondasi udah kuat, pelatih juara yg filosofinya sama dan pemain2 profil tinggi otomatis akan tertarik untuk datang.

Sekian uneg2 dari ane.

Salam, VCC!!!
gaya69joss
yudi30
aluwungs
aluwungs dan 8 lainnya memberi reputasi
9
Tutup