Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

amekachiAvatar border
TS
amekachi
Sepanjang Jalan Kenangan, Lagu Syahdu Pelipur Lara Hati Junaedi Mengingat Masa Kelam
Sepanjang Jalan Kenangan, Sebuah Lagu Syahdu Pelipur Lara Hati Junaedi Mengingat Masa Kelamnya dulu



"sepanjang jalan kenangan kita selalu bergandeng tangan
sepanjang jalan kenangan kupeluk diriku mesra"

Sebuah lagu syahdu dari Tetty Kadi mengalun lembut meresap dalam telinganya, di siang hari yang terik sambil beristirahat Junaedi Edi selalu melantunkan lagu tersebut, sebuah lagu yang mengingatkan kembali masa lalunya yang kelam semasa muda dulu.

Juna nama panggilannya, sekarang berkat kerja keras dirinya berusaha akhirnya menjadi bos rongsok di kampungnya, sebuah pekerjaan yang dinilai remeh untuk banyak orang namun sebenarnya semua sama saja, jika kita berhasil menjadi pengepul rongsokan pun akan bergelimang uang, dan itupun telah juna pikirkan sejak dulu karena rongsokan baik itu besi, alumunium, tembaga, plastik sampai kertas bekas berlimpah di daerahnya maka juna punya inisiatif menjadi pengepul rongsokan dari awal memulai sendirian sekarang sudah memiliki 50 karyawan dan hampir ratusan pemulung tiap hari rutin mengirim hasil buruan mereka untuk dijual ke bos Juna.




Langkah yang terlambat sebenarnya, seandainya dulu setelah Juna lulus SMA sudah punya pemikiran seperti itu tentu Juna tak menderita begini, hasratnya untuk meminang Sekar siswi paling cantik di sekolahan SMAN 1 Pangkah kandas sudah terhalang oleh restu orang tua Sekar.

Yang lalu sebenarnya telah lama berlalu dan Juna pun menatap masa depan indahnya namun bayangan Sekar masih melekat dalam ingatannya, saat pertama bertemu, kabur ke kantin bareng saat jam pelajaran sekolah, bolos panjat dinding sekolahan untuk berjalan jalan lihat pasar raya metikan di PG Pangkah, menyatakan isi hatinya ke Sekar, bercumbu di puncak Mba Santi, waduk Cacaban dan berbagai kenangan lain seperti selalu menghiasi perasaan Juna hingga kini.

Sebenarnya hubungan Juna dan Sekar sudah diketahui oleh orang tua Sekar sejak SMA namun entah kenapa tanpa diduga tiba tiba datang sebuah surat undangan ke rumah Juna kala itu, sepuluh tahun yang lalu yang dibaca Juna dengan hati hancur berkeping keping.




Dua surat, satu surat terselip di surat tersebut dari tulisan seseorang yang sangat ia kenal berupa permintaan maaf karena dirinya tak bisa melawan kehendak orang tuanya, hanya beberapa kata dan tidak mendetail namun sangat merusak hari hari depan Juna sampai beberapa tahun.

Juna yang malang walau telah move on kini masih selalu menghibur diri dengan lagu legendaris itu, hatinya yang selembut salju tak pernah sekalipun memiliki kebencian terhadap Sekar, orang tua maupun suami Sekar hanya doa yang selalu terpanjat untuk mantan orang terkasihnya itu, semoga engkau bahagia dengan dia selamanya dengan kebahagiaan yang melebihi kebahagiaanmu seandainya dirimu ditakdirkan bersanding denganku.emoticon-Frown

"Sengaja aku datang di rel kereta api dekat PG pangkah ini, kita sudah tak bertemu puluhan tahun tapi ingin rasanya aku berjalan jalan disini seperti puluhan tahun lalu"


Tangerang, 16 Mei 2023

@amekachi

https://www.google.com/url?sa=t&sour...N8ZFOD4xbU2nov

Gambar: Pabrik Gula PG Pangkah
bocilural
ibukfatimah
ahlimiliterahli
ahlimiliterahli dan 16 lainnya memberi reputasi
17
1.7K
29
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan