Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

serbaserbi.comAvatar border
TS
serbaserbi.com
Almond: Bagaimana Kalau Kita Terlahir Tanpa Bisa Mengungkapkan Emosi Dan Ekspresi?
Hai semua!
emoticon-Hai


Ketemu lagi dengan thread@serbaserbi.com dalam segmen Book Review. Ini adalah buku keenam yang aku review dalam segmen ini. Judul bukunya Almond, sebuah novel remaja yang ditulis oleh Sohn Won-pyung. Ya, sama kayak buku yang aku review beberapa hari lalu, ini adalah buku terjemahan dari Korea. So, mari kita review!


Sumber: dokpri

Identitas Buku:

Judul: Almond
Penulis: Sohn Won-pyung
Penerjemah: Suci Anggunisa Pertiwi
Penerbit: PT Grasindo
Jumlah Halaman: 222 halaman
Cetakan ke-: Kedelapan (Agustus 2021)
Harga: Rp. 88.000

Sebelumnya, kalian tahu nggak, sih, kalo di dunia ini ada sebuah gangguan kejiwaan bernama Alexithymia? Jujur aja, awalnya aku ga tau kalo Alexithymia ada di dunia nyata. Namun, karena baca novel ini, aku jadi tertarik untuk searching tentang Alexithymia dan aku cukup terkejut dengan beberapa fakta-faktanya.

Jadi guys, Alexithymia adalah kondisi di mana seseorang gak mampu mengungkapkan emosi. Kayak; nggak ngerasa takut, nggak ngerasa cemas, ngga bisa sedih, ngga tau rasanya bahagia. Jadi, ya, hidupnya beneran flat-flat aja. Gangguan ini tuh emang gak terlalu bahaya untuk kesehatan fisik dan medis, ya. Tapi cukup mengganggu ke kehidupan personal dan sosial penderita. Misal, kayak ada orang minta tolong karena dikejar anjing misal, tapi si penderita gak nolongin karena dia gak bisa menangkap sinyal bahaya dari tragedi kejaran anjing tersebut. Atau, misal ada anggota keluarga penderita yang meninggal dunia, si penderita akan bersikap biasa aja, gak sedih dan gak nangis. Jadinya, si penderita akan dikecam sebagai orang “gila” gak berempati oleh orang-orang.

Nah, kasus Alexithymia ini-lah yang diangkat oleh Sohn Won-pyung dalam novel Almond. Ceritanya, tentang Seon Yoonjae, anak laki-laki yang terlahir dengan Alexithymia. Dia tinggal bersama nenek dan ibunya yang bekerja sebagai pedagang buku bekas. Lalu nanti, Yoonjae akan ketemu sama Gon, anak laki-laki dengan keperibadian yang berbanding terbalik dengannya. Kemudian muncullah konflik-konflik yang melibatkan kedua anak laki-laki itu.

Yang bikin aku suka dengan Almond adalah, kelihaian Sohn Won-pyung dalam mendeskripsikan karakter si tokoh utama. Jadi, Alexithymia-nya itu benar-benar terjelaskan secara gamblang dan dengan bahasa yang gampang banget dicerna. Kita bisa ngerasain dan ngebayangin gimana rasanya kalo kita yang jadi tokoh utama. Gimana suka-dukanya, gimana perasaan si tokoh pas sadar jika ia didiagnosis gabisa ngungkapin emosi, dan gimana tanggapan publik terhadap orang-orang dengan Alexithymia. Selain itu, alur ceritanya juga rapi banget, jadi gak bikin kita mikir keras pas bacanya. Mungkin karena target dari novel ini para remaja kali, ya. Makanya dibuat yang ringan-ringan aja.

Walaupun deskripsi si tokoh utamanya sangat bagus, sayangnya aku rada kurang puas sama porsi buku ini. Kayak agak terburu-buru buat ngejar ending-nya gitu. Jadinya ada beberapa scene yang feel-nya kurang dapet. Padahal kalo di-show and tell-kan dengan sedikit lebih gamblang lagi, pasti lebih seru. Apalagi scene-scene ini termasuk ke dalam bagian penting untuk membangun ceritanya. Jadinya agak sayang aja karena penulisnya menggarap dengan kayak gitu.

But, it’s okay, Kaskuser. Secara keseluruhan, Almond masuk ke dalam novel yang bagus, menarik, dan unik, kok. Apalagi ending-nya lumaya menyentuh dan bikin hatiku hangat. Karena target readers-nya adalah remaja, jadi menurut aku buku ini cukup worth it untuk dibaca. Jadi, tunggu apa lagi, silakan beli bukunya dan baca ceritanya.

Sampai jumpa di segmen Book Review selanjutnya!

emoticon-Malu

Diubah oleh serbaserbi.com 08-05-2022 09:19
rinieheh
screamo37
eno.niken
eno.niken dan 20 lainnya memberi reputasi
19
3.8K
71
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan