andrian14Avatar border
TS
andrian14
3 Kejutan Tak Terduga Atlet Indonesia di Olimpiade Tokyo 2020
3. Riau Ega & Diananda Choirunisa kalahkan Pemanah Nomor 1 Dunia & Unggulan ke-2 Mixed Team dari Amerika Serikat!



Ada kisah mengejutkan Fans Olahraga di Cabor Panahan. Pasangan Pemanah Indonesia, Riau Ega Agatha dan Diananda Choirunnisa berhasil mengalahkan Pasangan Pemanah asal AS, Brady Ellison dan Mackenzie Brown. Brady Ellison ini dikenal sebagai Pemanah Tunggal Putra Nomor 1 Dunia.

Riau/Diananda sebagai unggulan ke-15 dihadapkan dengan Brady/Mackenzie sebagai unggulan ke-2 di babak 16 besar. Secara mengejutkan, Riau/Diananda berhasil mengalahkan Brady/Mackenzie dengan Skor 5-4 (37-34, 36-33, 33-34, 36-37, 20-18).

Namun sayangnya, kuda hitam Indonesia ini tidak bisa berbicara jauh hingga akhirnya dikalahkan Turki di babak Perempat Final.



2. Rahmat Erwin Abdullah, Masuk Grup Yang Tak Diunggulkan, Ternyata Mendapat Medali Perunggu!



Rahmat Erwin Abdullah, lifter muda berusia 20 tahun ini turun dalam kelas 73 kg. Rahmat pada awalnya ditargetkan masuk 8 besar serta masuk ke grup B karena histori total angkatannya lebih rendah dibandingkan lifter lainnya yang berada di grup A, akhirnya mampu merangsek ke peringkat ketiga dengan Total Angkatan sejumlah 342 kg dengan Snatch 152 kg dan Clean & Jerk 190 kg. (Dicatat sebagai Personal Best bagi Rahmat).

Hasil ini membuat komentator terkejut karena Rahmat memang tidak diunggulkan untuk meraih medali dalam kompetisi ini.

1. Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Tak Diunggulkan Meraih Medali, Menyumbang Emas Untuk Indonesia!



Greysia Polii/Apriyani Rahayu, Pasangan Women Doubles asal Indonesia dengan Ranking 6 BWF ini termasuk Unseeded(Tidak Diunggulkan) di Olimpiade Tokyo 2020. Langkah pasangan asal Indonesia ini untuk meraih emas perdana untuk indonesia tidak begitu mulus karena satu grup dengan pasangan asal Jepang yang juga Ranking 1 BWF, Yuki Fukushima/Sayaka Hirota. Namun secara mengejutkan, mereka bisa mengalahkan Pasangan Jepang tersebut dengan 3 set 22-24, 21-13, 8-21.

Selanjutnya di babak Perempat Final mereka mengalahkan Pasangan Cina, Du Yue/Li Yinhui dengan 3 set 21-15, 20-22, 21-17. Semi Final mengalahkan Unggulan 4 asal Korea, Lee So-hee/Shin Seung Chan straight game 21-15, 21-17 serta Final mengalahkan unggulan ke-2 asal Cina, Chen Qingchen/Jia Yifan 21-19/21-15 langsung straight game 21-19, 21-15.

Selain menjadi peraih emas satu-satunya bagi Indonesia, mereka juga memecahkan rekor sebagai peraih emas pertama dari Women Doubles!
Diubah oleh andrian14 03-08-2021 13:38
0
478
1
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan