Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

miniadilaAvatar border
TS
miniadila
[COC Reg. Aceh] Mengenal Jengkie Ie, Inovasi Baru Sistem Irigasi dari Tanah Rencong
Mengenal Jengki Ie, sistem pipa atau pengairan asal Aceh


Assalamualaikum warahmatullahi wabarakatuh. Selamat datang Agan dan Sista di thread ane kali ini.

Hai, Sahabat Kaskus! Bagaimana kabarnya? Semoga semua dalam keadaan sehat, ya. Aamiin.

Dalam thread ini ane ingin membahas sebagian tentang Aceh. Sebuah provinsi di ujung utara pulau Sumatera. Provinsi Aceh mempunyai alam yang sangat indah, aneka ragam budaya dan kuliner khas yang melezatkan.

Aceh merupakan daerah yang subur dan kaya akan hasil alam, antara lain berupa padi, cengkeh, lada, pala, kelapa, kopi dan lain-lain. Mata pencaharian sebagian besar penduduk Aceh adalah bertani di sawah dan di ladang.



Seiring waktu keadaan tanah tidak sesubur zaman dahulu. Pada musim kemarau area persawahan dan ladang milik petani di dataran tinggi Aceh mengalami kekeringan. Oleh sebab itu salah seorang penduduk bernama Syukri yang berasal dari Desa Cot Jrat, Kabupaten Bireuen menciptakan inovasi baru.

Tak hanya Pulau Bali yang memiliki sistem irigasi atau pengairan yang lebih dikenal dengan subak. Rupanya, Aceh pun memilikinya, setelah seseorang menemukan sistem pipa bernama Jengkie Ieyaitu sistem pipa irigasi revolusioner atau pompa pengairan tanpa listrik, mesin ataupun baterai.



Ngomong-ngomong, sahabat kaskus masih ingat gak pelajaran fisika, teori pascal? Pasti masih inget dong, ya! Semoga aja deh. Jengkie lemerupakan sistem pipa yang menggunakan teori pascal yang intinya adalah tekanan pada zat cair di dalam ruang tertutup bisa diteruskan sama besar ke segala arah.

Inovasi baru tersebut diciptakan karena melihat keadaan pengairan dataran tinggi atau wilayah Aceh yang tidak mudah dijangkau oleh sungai dan saluran irigasi. Maka dari itu, dengan teori pascal tersebut Jengkie le yang merupakan sistem pipa paralel bisa mengangkut air dari sungai ke tempat yang lebih tinggi dengan tekanan yang cukup besar. Sehingga air yang didapat sawah atau ladang di dataran yang lebih tinggi akan melimpah.

Jengkie Ie ternyata nama yang unik yang berasal dari Bahasa Aceh yang berarti "Lesung Air". Keren kan, Gan Sis, inovasi dari anak pribumi Aceh ini?

Dengan adanya inovasi baru buatan anak negeri ini dan orisinil dari Aceh diharapkan hasil pertanian penduduk Aceh melimpah ruah. Tak hanya itu, mari sama-sama berdoa agar pandemi ini segera berlalu agar wilayah Aceh khususnya dan Indonesia pada umumnya segera bangkit dari segala keterpurukan akibat pandemi. Segala sektor kehidupan kembali dibuka dan Aceh serta wilayah Indonesia lainnya semakin maju dan segera dijauhkan dari bencana apapun. Aamiin.

Cukup sekian thread ane kali ini, sampai jumpa lagi di thread ane berikutnya. Bagaimana pendapat, GanSist? Yuk diskusi sopan dan santuy di kolom komentar!

Akhir kata, jangan lupa 3M protokol kesehatan ya, Sahabat Kaskus! Yuk tinggalkan jejak cendol, koment dan ratenya! Thankyu dan wassalam.

Jayalah Aceh, Jayalah Indonesiaku

Terima kasih


emoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesiaemoticon-I Love Indonesia


Sumber: Opini pribadi dan referensi di sini
Gambar: Pinterest, 1, 2
enyahernawati
evywahyuni
embunsuci
embunsuci dan 17 lainnya memberi reputasi
18
1.1K
45
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan