Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

RahmaRamadhanAvatar border
TS
RahmaRamadhan
4 Hp Termahal Di Dunia


1. Falcon Supernova iPhone 6 Pink Diamond (Rp 662 miliar)
Falcon Supernova iPhone 6 Pink Diamond

Hp termahal di dunia yang pernah di jual adalah Falcon Supernova iPhone 6 Pink Diamond. Tahun 2014 lalu, hp ini dibanderol dengan harga US$48.5 juta atau sekitar lebih dari Rp 662 miliar.

Yang membuatnya mahal karena terbuat dari emas 24 karat dan menempatkan berlian berwarna merah muda di bagian belakang. Belum termasuk lapisan platinum untuk proteksi terkuat.

Hp berharga miliaran ini dimiliki Nita Ambani, istri seorang pengusaha India Mukesh Ambani, salah satu orang terkaya di Asia. Layak mendapat predikat iPhone termahal.

2. Stuart Hughes iPhone 4s Elite Gold (Rp 88 miliar)

Hp termahal di dunia kedua adalah iPhone 4s yang dirancang oleh Stuart Hughes. Hp ini di jual seharga 6 juta euro atau sekitar Rp 88 miliar. Bezel dibuat secara handmade bertatahkan 500 berlian lebih dari 100 karat.

Sedangkan panel belakang dan logo terbuat dari emas 24 karat serta terdapat 53 berlian. Belum sampai disitu, berlian juga terdapat di tombol home seberat 8,6 karat.

Bahkan box pembelian sudah terbuat dari Platinum padat dengan potongan tulang dinosaurus T-REX bersama dengan batu langka yang mencakup Opal, Pietersite, Charoite, Rutile Quartz, hingga Star Sunstone.

Baca juga: 7 Android Terlaris Di Indonesia

3. Stuart Hughes iPhone 4 Diamond Rose (Rp 74 miliar)

Stuart Hughes juga menghadirkan iPhone 4 yang juga tidak murah. Harga di situs resminya adalah 5 juta euro atau sekitar Rp 74 miliar. Terbuat dari material solid rose gold dan 500 berlian yang mencapai 100 karat.

Di bagian logonya terpasang 53 berlian yang mencakup 7,4 karat di bagian tombol start. Hp termahal urutan ketiga ini juga dikemas di dalam kotak granit 7kg.

4. Goldstrike iPhone 3GS Supreme (Rp28 miliar)

Sebelumnya juga ada iPhone 3GS yang lagi-lagi dirancang oleh Stuart Hughes. Dimana salah satu hp termahal di dunia ini terbuat dari emas 22 karat seberat 271 gram.

Bagian bezel depan terpasang 136 berlian, logo belakang memiliki 53 berlian dan tombol home terdapat berlian 7,1 karat. Hp ini juga di jual di dalam peti granit dan dijual 1,920 juta euro atau sekitar Rp 28 miliar.

Diubah oleh RahmaRamadhan 20-12-2020 14:19
Kruingputih4
tien212700
rezachenko7
rezachenko7 dan 2 lainnya memberi reputasi
3
766
8
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan