Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

yenyoktafiaAvatar border
TS
yenyoktafia
Istimewanya Jambi, intip yuk [Coc Reg. Jambi]
Fakta Menarik Membuat Jambi Istimewa

 

Hey halo semua kaskuser yang baik hati, tidak sombong dan rajin membaca thread. Apa kabar semua semoga selalu dalam keadaan baik dalam lindungan Tuhan.
Terimakasih sudah menyempatkan melihat thread saya .

Hai Salam sapa dari saya buat warga Jambi dan seluruh warga kskuser dimanapun kalian berada sekarang. Berhubung tema COC kali ini tentang serba - serbi Jambi dan isi kotanya maka sedikit saya akan mengulas tentang apa saja yang menjadikan Jambi memiliki keistimewaan tersendiri. Cekidot, cekidot kebawah buat baca infonya.

1. Nama Provinsi yang sama dengan Ibukota Provinsi yaitu Jambi.

Spoiler for Jambi:


Jambi (Jawi: جامبي) adalah sebuah Provinsi di Indonesia yang terletak di pesisir timur di bagian tengah Pulau Sumatra. Jambi adalah nama provinsi di Indonesia yang ibu kotanya bernama sama dengan nama provinsinya, selain Bengkulu, Daerah Khusus Ibukota Jakarta, dan Gorontalo .
 Ternyata kita punya 4 daerah yang Ibukotanya sama dengan nama Provinsinya ya. 

2. Jembatan Gentala Arasy

Spoiler for sumber foto : instagram.com/yinni.kaixin:


Penyebrangan Jalan Kaki Terbesar di Indonesia, jembatan ini hanya bisa dilalui oleh pejalan kaki jadi gak perlu takut bersenggolan oleh motor/ mobil.  Panjang jembatannya lebih dari 500 meter di atas sungai Batanghari. Lumayanlah buat olahraga jalan kaki disini. Oh ya Jembatan ini berdiri pada tanggal 28 Maret 2015. Mantan Wapres kita dulu yaitu Pak Jusuf Kalla dulu yang meresmikan landmark kota Jambi ini. 
Jembatan ini juga menghubungkan kota jambi dengan kawasan seberang jambi dan sebagai penghubung kawasan wisata Tanggo Rajo di pusat Kota Jambi dengan Gentala Arasy, di Seberang Kota Jambi. 


3. Sungai Terpanjang di Sumatera, Sungai Batang Hari 

Spoiler for sumber foto : instagram.com/gnfi:


Sungai Batanghari merupakan sungai terpanjang yang ada di Pulau Sumatra. Sungai ini sekitar 800 km panjangnya. Mata airnya berasal dari Gunung Rasan (2585 m). 
Sungai Batanghari dipercaya merupakan lumbung harta karun dari abad ke 7 Masehi hingga masa perang dunia. Konon masih banyak benda-benda bersejarah yang tersimpan pada dasar sungai terpanjang di Sumatra ini. Wahhh coba yang kepo boleh menyusuri ke dasar sungai ini, siapa tahu ketemu benda keramat

4. Gunung Tertinggi di Sumatera, Gunung Kerinci. 

Spoiler for sumber foto : instagram.com/kerincisungaipenuh_raun:


Gunung indah dan menantang ini terletak di Provinsi Sumatra Barat dan berada di Jambi, sekitar 130 KM sebelah selatan Padang. dengan ketinggian mencapai 3.805 mdpl . Gunung ini gunung tertinggi di Pulau Sumatera dan gunung berapi tertinggi di Indonesia. Uniknya lagi, gunung berbentuk stratovulkan ini mempunyai kawah seluas 400 x 120 meter yang berisi air berwarna hijau. Ketika berada di Gunung Kerinci kalian bisa merasakan suhu sebesar 5 derajat celcius loh. 

Itulah istimewanya kota Jambi. Ternyata Indonesia banyak kekayaan alam yang menakjubkan yah salah satunya ada di Jambi. Kita bersyukur menjadi orang Indonesia yang punya banyak hutan, gunung, sawah, laut dan kekayaan alam lainnya. Jaga dan lestarikan untuk anak cucu kita nanti.

Sumber : Google
Diubah oleh yenyoktafia 07-06-2020 17:37
nona212
Laruku07
srusuut
srusuut dan 2 lainnya memberi reputasi
3
693
5
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan