Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

TaraAnggaraAvatar border
TS
TaraAnggara
[COC Reg. Jambi] 3 Wisata Religi di Jambi! Mempesona dan Menjadi Sorotan Dunia
sumber gambar

Indonesia,dari Sabang sampai Merauke selalu punya sisi menarik yang bisa dibahas. Entah itu ragam budayanya, kuliner, tempat wisatanya dan masih banyak lagi. Berbicara tentang tempat wisata, di Indonesia sendiri ada banyak pilihan tempat yang tersedia. Mulai dari wisata alam, wisata bersejarah, wisata religi, dan bahkan saat ini telah banyak bermunculan wisata buatan.


Nah di kesempatan ini, TS akan mengajak Agan dan Sista menjelajahi tempat wisata religi di Jambi dalam sebuah tulisan. TS sendiri sih belum pernah ke Jambi, tapi harapannya berawal dari tulisan suatu saat bisa kesampaian beneran berlibur ke Jambi😅.


Ok! sudah dulu ngayalnya, sekarang langsung saja ke topik pembahasan mengenai 3 Wisata Religi di Jambi! Mempesona dan Menjadi Sorotan Dunia



1. Masjid Agung Al Falah

sumber gambar

Jangan ngaku wista religi ke Jambi kalau belum mengunjungi Masjid Agung Falah. Masjid Agung Falah terletak di Jalan Sultan Thaha, Legok, Jambi. Pada hari-hari tertentu masjid Agung Falah banyak dikunjungi oleh para wisatawan, yang ingin bersua foto dengan latar belakang masjid nan megah ini.


Masjid Al Falah dijuluki masjid seribu tiang, karena terdapat banyak tiang pada bagian dalam masjid dengan satu kubah besar pada bagian atas. Namun meski dijuluki masjid seribu tiang, jumlah tiang di masjid ini sebenarnya berjumlah sekitar 288 tiang. Keunikan dari Masjid Agung Al Falah selain jumlah tiangnya yang banyak, juga terletak pada arsitektur bangunannya. Jadi Masjid Al Falah tidak memiliki jendela, pintu, dan juga dinding melainkan dibiarkan terbuka.

2. Monumen Gentala Arasy

sumber gambar

Selain masjid, di Jambi juga ada wisata religi berupa monumen. Namanya Monumen Gentala Arasy yang terletak di tepi sungai Batang Hari, kelurahan Arab Melayu, kecamatan Teluk.

Di sini pengunjung bisa masuk ke dalam museum sejarah islam yang menyimpan koleksi seperi naskah, kitab-kitab kuno islam, jubah, tasbih, serban, dan masih banyak lainnya termasuk uang logam kuno. Harga tiketnya pun sangat murah, hanya sekitar 5 ribu rupiah saja. Murah banget kan, Gansist.

sumber gambar

Berkunjung ke Monumen Gentala Arasy, tidak lengkap rasanya jika tidak menelusuri jembatan Arasy yang merupakan ikon kota Jambi. Jembatan Arasy menghubungkan monumen dengan kota Jambi di seberangnya.

Buat kalian penyuka tantangan, berjalan di atas jembatan yang bentuknya menyerupai huruf S dengan panjang 530 m ini pasti menjadi sesuatu yang menyenangkan.

3. Candi Muaro Jambi

sumber gambar

Lanjut ke wisata religi yang masuk dalam kandidat situs warisan dunia dari UNESCO, ada Candi Muaro Jambi. Menjadi destinasi wisata internasional, candi ini pernah dikunjungi oleh 18 biksu dan 55 umat Budha dari Perancis, Kanada, Khatmandu, Hongkong dan Malaysia.

sumber gambar

Candi Muaro Jambi adalah peninggalan kerajaan Sriwijaya dan Melayu. Letaknya berada kecamatan Muaro Sebo, kabupaten Muaro Jambi. Candi ini pertama kali ditemukan oleh letnan Inggris bernama S. C. Crooke pada tahun 1824 M. Lalu pada tahun 1975-1988 dilakukan pemugaran oleh pemerintah Indonesia yang dipimpin oleh R. Soekmono. Dari total 61 bangunan candi, baru 9 yang dipugar. Candi Muaro Jambi memiliki keunikan tersendiri jika dibandingkan candi pada umumnya, yaitu bangunannya terbuat dari bata merah bukan batu kali atau alam.

Luas dari candi Muaro Jambi sendiri sekitar 2 hektare dengan panjang sekitar 17 km. Wow, panjang banget ya Gansit? Pasti capek dong kalau harus mengelilingi candi dengan berjalan kaki.

Tenang, di candi Muaro Jambi ini tersedia fasilitas penyewaan sepeda kok. Jadi pengunjung bisa puas mengelilingi candi sambil bersepeda. Harga sewa sepeda single 10 ribu per jamnya, sedangkan untuk sepeda tandem 20 ribu per jam.



Bagaimana Gansist, setelah membaca deretan wisata religi di atas, sudah punya bayangan tempat mana yang akan kalian datangi jika berlibur ke Jambi? Atau kalian punya info lain seputar tempat wisata di Jambi yang menarik untuk dikunjungi. Yuk lah jangan disimpan sendiri, bagikan saja di kolom komentar trit ini!


Sekian trit dari TS untuk COC regional Jambi. Untuk warga Jambi mana nih suaranya. Ayok, jangan lupa ramaikan regional kalian ya, masa kalah sama TS yang tidak berasal dari Jambi.

Akhir kata, Wassalam.





sumber

sumber

sumber

sumber

sumber

Tara Anggara
Cilacap, 09 Juni 2020
Diubah oleh TaraAnggara 09-06-2020 13:35
annlaska
Laruku07
Richy211
Richy211 dan 7 lainnya memberi reputasi
8
763
17
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan