Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

lontongsayur18Avatar border
TS
lontongsayur18
Punya Mobil Matik, Jangan Sembarangan Ngederek Gan

Foto pixabay.com

Punya Mobil Matik, Jangan Sembarangan Ngederek Gan


Mobil matik emang lumayan butuh perhatian lebih ga dibanding mobil manual. Mulai dari urusan transmisi, perawatan, cara berkendara sampai ke urusan derek menderek gan pas mobil lagi mogok.

Jadi perlu banget teliti dan enggak asal-asalan, pasalnya jika salah mengangkat bagian mobil (depan atau belakang), komponen transmisi mobil aga bisa-bisa jebol. Biaya perbaikannya pasti bakal gila-gilaan.

Menukil dari Kompas.com yang sudah wawancarain teknisi, mereka coba memberikan tips ketika akan menderek mobil bertransmisi matik. Pastinya jangan sampai roda penggerak kendaraan yang menyentuh jalan.

Contohnya saja Toyota Avanza matik dengan sistem penggerak roda belakang, jangan sampai di derek dengan cara di angkat bagian depan, sehingga roda belakang yang berputar di jalan. Seharunya roda belakang yang diangkat dan roda depan yang berputar.emoticon-Cendol Gan


Foto dreamstime.com

Sederhananya gan, cukup ketahui saja mobil agan bagian mana yang menjadi penggerak, roda depan atau belakang. Jika hal tersebut diabaikan, komponen bagian dalam pada transmisi bisa rusak. Karena diputar paksa secara terbalik, apalagi mobil dereknya ngebut. Makin gawat!

Kondisi normalnya, mesin yang sebenarnya memutar transmisi, kemudian berlanjut ke roda penggerak. Tapi saat mobil diderek, roda penggerak tersebut yang jadinya memutar transmisi, lewat propeller shaft, yang di dalamnya ada komponen one way clutch yang dipaksa memutar balik. Kondisi ini cukup riskan dan berbahaya bagi mobil transmisi matik.

Jadi kesimpulan sederhananya, sebaiknya ketika akan menderek mobil matik, roda penggeraklah yang diangkat. Namun, jika ragu, akan lebih baik lagi kalau mobil digendong saja.

Namun, memang kondisi darurat dan posisi roda penggerak harus menyentuh aspal, kecepatan derek jangan sampai melebihi 30 kpj.

SAlam Cendol Gan!
emoticon-Cendol Gan
0
1.6K
2
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan