Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

c4punk1950...Avatar border
TS
c4punk1950...
Playstation 5 Katanya Akan Dirilis Pada Tahun 2020 atau 2021






Buat penyuka game console pastinya sudah menantikan kedatangan console yang lebih anyar alias baru khususnya bagi penggemar Playsatation, walau sudah di keluarkan Playstation 4 pro nampaknya bagi penggemar game console tetap menantikan kedatangan Playstation 5.

Walau keberadaan PS 4 pro sebenarnya belum lama juga, namun ternyata sudah banyak bocoran tentang spesifikasi dari console game terbaru yaitu PS 5 dari Sony yang membuat banyak orang penasaran.



Dan menurut kabar angin yang kini sudah beredar menginformasikan, bahwasanya PS5 nanti akan menggunakan GPU baru AMD, yakni Navi. Tak hanya itu bahkan disebutkan juga PS5 juga akan ditopang prosesor AMD Zen, sepertinya Sony akan bekerjasama dengan AMD untuk menghasilkan engine agar terhindar dari lag dengan grafis yang mumpuni.

Itulah beberapa bocoran untuk hardware yang akan digunakan, sementara software pun sudah dikirim ke beberapa pengembang game untuk memaksimalkan engine yang dipakai pada console PS 5 nanti.

Bahkan Sony sendiri akan memberikan beberapa fitur tambahan yang menarik, yaitu Virtual Reality yang lebih sempurna dari console PS 4, bahkan fitur ini bisa didapatkan dengan harga yang katanya lebih bersahabat.



Tak lupa juga kreasi terbaru dari Sony yang mengusung perubahan pada graphic card atau kartu grafis yang tertanam pada processor APU (Accelerated Processing Unit). Namun nantinya kartu gtafis ini akan dibuat terpisah, layaknya sebuah pc game dimana peocessor dan kartu grafis mempunyai slot yang berbeda.



Bahkan menurut rumor kartu grafis yang akan dipakai katanya akan memiliki performa setara dengan Nvidia Geforce GTX 1070 atau AMD Vega, bila itu terjadi sudah pasti graphic pada sebuah game akan meningkat, dan pastinya developer game akan bisa meningkatkan performanya disisi ini.



Tak hanya itu dengan adanya VGA (Video Graphics Array) terbaru, yang dihadirkan pada console ini pastinya akan membuat developer game berbasis teknologi VR (virtual reality) akan semakin berlomba membuat tampilan pada gamenya akan semakin sempurna.



Entah rumor release memang sudah banyak beredar ada yang bilang tahun depan, 2020, 2021 bahkan ada yang bilang juga 2023 entahlah tapi petunjuk akan hadirnya PS 5 sudah dapat dipastikan akan segera tiba.

Memang bocoran pada engine dan graphic card sudah ada dan menjadi konsumsi publik, tapi benarkah demikian ? Nampaknya pihak Sony sendiri tidak membantah dan tidak pula mengiyakan sepertinya ini strategi marketing mereka untuk membuat banyak orang penasaran, tapi setidaknya console next gen memang mempunyai sesuatu yang berubah. Tampaknya X Box dari microsoft pun akan siap siaga menjelang kelahiran dari PS 5 yang membuat penasaran banyak orang, sayang sekali TS tak berdaya melihat perkembangan game console hanya mentok menikmati kejayaan Sony hingga PS 3 saja, maklum saja TS beralih ke game pc dan mobile yang lebih sederhana. Monggo serupuutt dolo...



Referensi tulisan

https://m.liputan6.com/tekno/read/34...ata-rilis-2020

Diubah oleh c4punk1950... 28-05-2018 05:54
0
24.6K
263
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan