Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

komunitasjalan2Avatar border
TS
komunitasjalan2
Macam-Macam Tipe Traveller. Kalian Termasuk Yang Mana?


Rata-rata traveler mengenal istilah budget traveler (sebutan untuk wisatawan yang melakukan wisata hemat), medium pace traveler (traveler dengan budget kelas menengah), maupun backpacker. Istilah-istilah itu biasa digunakan untuk mengklasifikasikan jenis maupun tipe perjalanan yang dilakukan oleh seorang wisatawan. Namun tahukah kalian jika traveler pun bisa dibagi dalam beberapa tipe lainnya jika dilihat dari cara mereka menikmati maupun melakukan traveling. Coba intip beberapa tipe traveler yang saya rangkum dari berbagai sumber ini. Menurut kalian, kalian termasuk tipe traveler yang mana?

 

1. Petualang sejati

 

Traveler tipe ini menyukai segala kegiatan yang bernuansa alam dan alami. Mereka cepat beradaptasi dengan segala situasi, siap menghadapi segala resiko, dan juga sangat mengenal aneka tempat yang mereka kunjungi (sehingga terkadang mereka bisa juga disebut the know-it-all. Tak hanya soal menjelajah alam, petualang sejati ini juga menyukai lingkungan yang bernuansa budaya, berkarakter independen, penuh rasa ingin tahu, dan open-minded sehingga mudah menyerap hal-hal baru. Terkadang akomodasi yang dipilihnya pun yang memiliki tantangan tersendiri seperti homestay, perkemahan, maupun backpacker hostel. Tempat wisata kesukaannya antara lain perkemahan, museum, mendaki gunung, tempat konservasi alam, dan sejenisnya.

 

2. Penjelajah budaya

 

Mirip dengan petualng sejati, bedanya traveler tipe ini suka mengeksplorasi budaya. Dia sangat suka bersentuhan dengan nilai-nilai lokal di suatu wilayah, dan sangat tertarik mempelajari budaya unik yang ada di tempat yang dikunjunginya. Cultural explorer ini hobi mengunjungi dalam berbagai event lokal seperti aneka festival, dan bahkan tak segan untuk berpartisipasi di dalamnya. Sehingga tak heran jika dia suka sekali berkunjung ke tempat-tempat bersejarah, menghadiri berbagai event budaya, hangout di museum, maupun menginap di hostel untuk bertemu dengan traveler lainnya.

 

3. Pencari kebebasan

 

Jenis traveler yang kerap mencari tantangan tersendiri dalam hal yang dia inginkan, khususnya untuk hal-hal bersifat keduniawian. Tipe traveler jenis ini sangat suka bersenang-senang, punya energi yang berlebih untuk melakukan apapun yang disukai, menyukai hal-hal yang bernuansa eksotis, dan cenderung punya karakter sosial yang tinggi. Traveler jenis ini mudah ditemukan di hotel mewah, kelompok tour, night club, maupun berbagai tempat wisata.

 

4. Pecinta budaya dan sejarah

 

Berbeda dengan penjelajah budaya yang hobi mengenal nilai-nilai lokal dari tempat yang dikunjunginya, tipe traveler ini suka mencari tahu sejarah dan budaya yang diketahuinya, maupun menggali informasi tentang sejarah dan budaya di suatu tempat. Jadi, bepergian dianggapnya sebagai penyaluran atas hobinya dalam hal sejarah maupun budaya (maksudnya dia lebih tertarik dengan hal-hal bersifat fakta dibanding aspek sosial). Dia lebih suka bepergian sendiri atau dalam group kecil saja. Traveler jenis ini mudah ditemukan di berbagai museum, galeri, festival, situs bersejarah.

 

5. Gentle explorer

 

Jenis traveler yang menyukai suasana dan lingkungan yang aman dan nyaman. Traveler jenis ini enggan pergi ke tempat yang kurang dikenal sehingga tak menutup kemungkinan dia akan kembali ke tempat-tempat yang pernah dikunjungi karena merasa familiar dengan tempat tersebut. Dengan kata lain, traveler jenis ini memiliki kepribadian yang konservatif, tradisional, dan pemilih; dan bisa juga dimasukkan dalam kategori sebagai the repeater. Dia mudah ditemukan di berbagai obyek wisata besar, bersantai di kolam hotel, menikmati spa, dan hanya berminat dengan tur yang terorganisir dengan baik.

 

6. Penjelajah sejarah diri sendiri/pencari jati diri

 

Tipe traveler yang suka bepergian dengan penuh gaya, cinta kenyamanan dan juga keamanan. Traveler jenis ini memiliki pemahaman yang tinggi akan akar budayanya, senang mencari informasi akan leluhurnya, senang berbagi dengan teman dekat/keluarga, dan tak keberatan membayar lebih mahal untuk dapat yang terbaik. Ada juga yang menyebut traveler jenis ini dengan tipe eat, pray, love (merujuk pada judul film yang dibintangi oleh Julia Roberts), yaitu jenis traveler yang suka mencari jati dirinya. Dia mudah ditemukan di berbagai tempat wisata besar, restoran ternama, hotel mewah, pusat perbelanjaan, kelompok wisata yang punya jadwal terstruktur, dan juga di museum.

 

7. Wisatawan praktis (anti ribet)

 

Traveler jenis ini suka mencari ketenangan dan kesederhanaan untuk melarikan diri dari rutinitas harian. Jenis traveller yang hobi menghabiskan waktu bersama teman dan keluarga, senang beraktifitas outdoor bersama keluarga, tak punya jadwal yang tetap, dan bisa pergi wisata kapanpun dia mau. Dia pun lebih suka bepergian dalam durasi waktu yang singkat, pokoknya asal bisa lepas sejenak dari rutinitas harian. Karakter traveller jenis ini orangnya fleksibel, rasional, penuh energi, dan berpikiran terbuka. Dia suka menghadiri festival, pergi ke museum, taman, maupun bioskop.

 

8. Rejuvenator

 

Tipe rejuvenator ini mirip-mirip dengan wisatawan praktis, namun dia lebih total dalam menjalani wisata dan bisa memutuskan hubungan dengan kehidupan sehari-hari. Tujuannya agar dia bisa betul-betul beristirahat, bersantai, dan saat periode wisata berakhir, dia sudah siap kembali ke rutinitas harian. Jenis traveler ini kadang-kadang saja pergi ke tempat-tempat yang familiar maupun mengunjungi saudara, dan walaupun dia suka mencoba tempat-tempat yang menarik, dia tetap menginginkan jadwal liburan yang santai, dan sama sekali tak mau kerja saat liburan. Dia mudah ditemukan di restoran hotel, spa, kasino, resort keluarga, tur yang terorganisir, maupun tempat wisata.

 

9. Wisatawan virtual

 

Sepertinya banyak yang termasuk dalam tipe ini, khususnya di era sekarang yang memungkinkan kita untuk menjelajah dunia tanpa harus meninggalkan kursi yang empuk dan nyaman di rumah. Ya, jenis traveller yang jarang bepergian karena menyukai suasana nyaman di rumah. Kurang suka dengan tempat-tempat yang kurang pasti maupun tempat yang memiliki perbedaan budaya terlalu jauh dengan budaya sehari-hari. Dia suka mengeksplorasi komunitas, lebih suka jadwal tur yang fleksibel, dan jarang pergi jauh dari rumah. Tak heran jika dia mudah ditemukan di event keluarga, motel, cottage, maupun kasino.

 

Itu baru tipe traveller jika dilihat dari jenis kepribadiannya dan juga minatnya dalam berwisata. Sebetulnya banyak yang membagi tipe traveller dalam beragam jenis lainnya, misalnya jika dilihat dari destinasi wisatanya (contoh: sun seekerhigh-end touristsport tourist, dll), caranya menikmati/melakukan traveling (contoh: budget travellerno-expense travellerchiller, super technology, dll), dan banyak lagi. Tapi rasanya 9 tipe di atas termasuk tipe-tipe yang paling umum. Nah, kalian sendiri termasuk tipe traveler yang mana?



0
8K
92
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan