Kaskus SportAvatar border
TS
Kaskus Sport
10 Oktober: Robert Green Kiper Inggris Pertama Mendapat Kartu Merah
APA MOMEN BERSEJARAH HARI INI?

Sepanjang sejarah berdirinya timnas Inggris, para kiper mereka tak pernah mencatatkan kartu merah. Akan tetapi, pada hari ini, tujuh tahun silam, rekor tersebut mencuat. Ulah buruk kiper Robert Green saat bentrok dengan Ukraina di kualifikasi Piala Dunia 2010 zona Eropa membuatnya diusir wasit, yang lantas menjadikannya sebaga kiper Inggris pertama yang diganjar kartu merah.




INI MOMEN PENTING KARENA...

Bagai jatuh tertimpa tangga pula, dalam pertandingan yang dihelat di Dnipropetrovsk, kartu merah yang didapatkan Green sekaligus juga mencoreng rekor tak terkalahkan Fabio Capello selama menjadi manajer The Three Lions.

Pemain-pemain seperti John Terry, Steven Gerrard dan Wayne Rooney yang semula diyakini bakal melanjutkan aksi-aksi gemilang mereka seiring dengan tren positif tim di bawah komando Capello, justru malah tak dimainkan.

Sang manajer sejatinya sudah memberikan kepercayaan pada Green, yang ketika itu merupakan kiper West Ham United, menggeser posisi David James di lima pertandingan sebelumnya. Blunder yang dilakukan Green di laga ini berawal ketika error dari Rio Ferdinand dimanfaatkan Artem Milevskiy. Dengan tinggal satu lawan satu dan sepertinya bakal terjadi gol, Green memilih untuk menjegal si striker. Tak hanya penalti diberikan, tapi juga langsung kartu merah dihadiahkan wasit kepadanya. James kembali bermain dan penalti yang dieksekusi legenda besar Ukraina Andriy Shevchenko hanya menabrak mistar gawang.

Pada akhirnya, laga ini berakhir kemenangan tipis 1-0 bagi Ukraina melalui gol tunggal Sergiy Nazarenko setelah memaksimalkan kekeliruan yang kembali terjadi di lini belakang Inggris oleh Ashley Cole.

Beberapa hari kemudian, Inggris bangkit dengan membabat Belarus tiga gol tanpa balas untuk memastikan tempat di putaran final Piala Dunia yang digelar di Afrika Selatan.

HAL LAIN YANG PERLU DIKETAHUI

Di Piala Dunia 2010, sekali lagi, Inggris mesti mengelus dada untuk merasakan kejayaan di pentas internasional. Lolos sebagai runner-up di bawah Amerika Serikat pada babak grup, laju Inggris di fase knock-out terhenti oleh Jerman yang menang telak 4-1, pertandingan yang kemudian menimbulkan kontroversi tersendiri perihal gol The Three Lions yang dianulir meski telah melewati garis gawang.

0
3.8K
15
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan