kyosamdeepAvatar border
TS
kyosamdeep
thread HOAX jadi HT "Sangat Berbahaya! Memakan 5 "Bagian Ayam"
selamat malam agan agan semua..

kadang saya bingung sama orang orang ayam yang dengan mudahnya menulis khayalan mereka hanya untuk mengejar rating, dan dengan mudah nya orang lain menyebarkan berita yang tidak benar mengenai industri perunggasan kita.

dimulai dari thread ini http://www.kaskus.co.id/thread/568c7...med=hot_thread
saya baca geli sendiri, kita bahas satu persatu ya.

1.1. Kepala ayam
Semakin tua umur seekor ayam, kadar racun pada kepalanya semakin tinggi. Penyebabnya adalah beberapa peternak ayam seringkali menambahkan aneka zat kimia pada makanan ayam yang mengakibatkan ketika ayam memakan makanan ini, kandungan logam berat yang membahayakan kesehatan manusia pun turut tertelan. Kandungan logam berat ini akan tertimbun di dalam otak ayam. Jadi, bagi pecinta kepala ayam, disarankan untuk mengubah kebiasaan ini, ya.

sanggahan : peternak banyak memberikan aneka zat kimia pada makanan ayam?? dan kandungan logam beratnya tertelan dan teS E N S O R d kepala??
emoticon-Ngakak (S) emoticon-Ngakak (S)
zak kimia seperti apa yang ditambahkan peternak yang mengandung logam berat yang nantinya tertimbun d kepala??
saya gagal paham soal ini. jika pun d tambah zat kimia (vitamin atw antibiotik mungkin) tertimbunnya juga tidak d kepala.
itu akan masuk ke mulut -> kerongkongan -> tembolok -> proven -> ventrikulus -> deudenum -> jejenum -> ileum/ usus besar->cecum dan kloaka
yang diserap usus nntinya beberapa akan teS E N S O R di ginjal.
satu lagi, kandungan logam berat seperti apa yang d maksud ??? vitamin yang dosisnya terlalu tinggi pun tidak akan bisa di serap dan dikeluarkan melalui urine jd mubazir..

2. Sayap ayam
Sebuah kabar mengejutkan tentang seekor ayam yang memiliki 3 buah sayap sempat beredar di China. Penyebabnya adalah akibat suntikan hormon ke dalam tubuh ayam.
Menurut penjelasan dari pihak terkait, seekor ayam sejak kecil hingga dewasa akan disuntik 4 kali suntikan hormon. Organ ayam yang disuntik adalah melalui bagian sayap. Oleh sebab itu, obat-obatan tersebut biasanya akan tersisa pada sayap ayam, dimana apabila organ tersebut dikonsumsi oleh manusia, maka kemungkinan timbulnya penyakit tumor pada manusia akan meninggi. Sehingga, meskipun sayap ayam sangat lezat, sebaiknya kurangi mengkonsumsi bagian ayam yang satu ini.

sanggahan : emoticon-Ngakak (S) emoticon-Ngakak (S) emoticon-Ngakak (S) emoticon-Betty (S) bentar ngakak dl
dari saya kecil sampai dewasa sampai skrang saya kerja sebagai praktisi peternakan, saya ga pernah lihat ayam disuntik pakai hormon.
suntik suntik diayam itu meliputi vaksin, obat jika ayam sakit, vitamin agar ayam tetap bugar, selain itu tidak ada.
organ ayam yang disuntik juga bukan d sayap?? tapi via subcutan ataw intra muskular,
tidak ada yang yang disuntik sayapnya adapun vaksin pox (cacar) itu juga ditusuk d bagian sayap.
ayam cepat besar itu bukan karena hormon, tapi karena seleksi genetik yang dilakukan oleh peneliti kita selama berpuluh puluh tahun (contoh perusahaan pembibitan Arbor arces, Indian Rivers, COBB, dll)
itu disilang silangkan dari jenis ayam yang dagingnya besar dengan jenis ayam yang bulunya sedikit, dan seterusnya sampai ketemu ayam yang sekarang .. KATRO LU

3. Leher ayam
Leher ayam tidak banyak memiliki daging, namun penuh dengan pembuluh darah dan kelenjar getah bening. Lokasi kelenjar getah bening terletak di antara kulit dan otot ayam, yaitu sebuah benjolan sebesar ruas jari kelingking. Ini adalah organ immune dari ayam yang mengandung banyak bakteri dan kuman penyakit. Apabila dikonsumsi manusia, sungguh memberi efek buruk pada kesehatan kita.

sanggahan :
kelenjar getah bening . thymus maksud LO emoticon-Betty (S)
diayam ada beberapa orgram kekebalan tubuh seperti thymus , sunsum tulang, caeca tonsil, payer patch, bursal fabricius

kl ayam terkena penyakit kebanyakan yang diserang itu jeroannya , organ kekebalan akan radang tapi bukan konsentrasi kuman penyakit.
saya belum pernah liat orang diagnosa dengan cuma melihat thymus dan orang tersebut langsung bilang "oh ayam ini sakit'??

4. Pantat ayam
Pantat ayam, yang memancarkan aroma barbekyu dari lemak yang terpanggang, membuat ngiler orang yang mencium aromanya, banyak pengunjung restoran suka dengan makanan ini. Pantat ayam mengandung hormon, dan konon katanya memiliki khasiat kecantikan. Tetapi bagian ini merupakan tempat berkumpulnya kelenjar getah bening, karena makrofag dalam kelenjar getah bening dapat menelan bakteri dan virus, bahkan juga mampu menelan karsinogen (zat penyebab kanker), tapi tidak bisa mengurai, sehingga racun akan mengendap di dalam pantat ayam.
Selain itu, dalam proses pertumbuhannya, ayam perlu disuntik antibiotik, sementara itu, ada beberapa antibiotik yang larut dalam lemak, jika waktu penyuntikan dan penyembelihan terlalu dekat, maka antibiotik yang larut dalam lemak akan tertelan ke dalam tubuh, yang akan menyebabkan kanker pencernaan atau hati.

sanggahan : aduh ngomongin hormon lagi hormon lagi.eh katro kan dah bilang bebas hormon.
kebanyakan orang sekrang tw nya instan, ga tau kalau penelitian pemulian genetik untuk mendapatkan hasil yang seperti kita lakukan beratus tahun.
di pantat ayam juga tidak ada organ kekebalan mas !! sel makrofag opo, berkumpul getah bening opo!! imajinasinya tinggi banget emoticon-Hammer (S) emoticon-Hammer (S)
dipertumbuhannya ayam perlu disuntik antibiotik @,@ (apa lagi ini) ?? emoticon-Takut (S) emoticon-Takut (S) ..
seperti yang diinfo point diatas suntik itu hanya vaksin dan untuk menjaga imun dia, karena penyakit dari virus harus dicegah bukan diobati.
penyuntikan antibiotik sangat jarang di ayam besar?? pemberian kebanyakan lewat oral, karena tidak tingkat stress yang tinggi, dan harus pegang satu satu, kebayang ayam 100rb d pegang satu satu mw sampai kapan..

5.kulit ayam
Kulit ayam yang dipanggang atau digoreng memang terasa lezat dan gurih, tapi tidak baik bagi kesehatan. Menurut penelitian di Jepang dengan gelombang energi, bahwa banyak antibiotik, hormon, racun yang larut dalam lemak terdapat di dalam kulit hewan, termasuk ayam. Di dalam kulit ayam banya racun yang larut dalam lemak, yang kemungkinan akan memengaruhi metabolisme racun hati.

Lin Jieliang, mantan direktur toksikologi klinis dari Chang Gung Memorial Hospital, Linkou, Taiwan, mengatakan, bahwa ditilik dari sudut pandang toksikologi, makanan tinggi lemak lebih mudah disatupadukan dengan hormon wanita daripada makanan lain pada umumnya. Jadi jika suka makan kulit ayam, bukan saja mudah menyebabkan obesitas, tetapi juga rentan mendorong kaum wanita mengenal seks lebih awal sebelum waktunya. Penyebabnya adalah lemak dalam daging dan suntikan hormon pertumbuhan pada hewan.

Setelah proses pemanggangan, kolesterol pada kulit ayam teroksidasi, membentuk hasil oksidasi kolesterol, yang akan menyebabkan bahaya kesehatan pada tubuh. Oleh karena itu, demi kesehatan Anda, sebaiknya kulit ayam dibuang dulu, sebelum memasaknya.


sanggahan :lin jieliang DOKTER KLINIK TONG FANG APA YA

sudah cukup jangan buat generasi kita bodoh dengan menyebar fitnah dan hal tanpa dasar
buat agan agan semua , be smart jangan mudah percaya dengan tulisan orang, karena sumber yang salah akan menjadikan pengetahuan yang salah
mohon maaf saya merasa tergerak hatinya untuk memberikan sanggahan , karena saya tidak ingin generasi kita d bodoh bodohi terus dengan orang bodoh
Diubah oleh kyosamdeep 06-01-2016 15:21
tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
48.2K
641
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan