Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

Meong3113Avatar border
TS
Meong3113
[MONITOR] Unboxing & Review LG 24MP77HM


permisi gan saya mau coba unboxing dan review amatiran monitor LG 24MP77HM
yang baru saja tiba dikerajaan saya
dan sekarang bertahta di singasana
moga aja bertahan lama
tuk mengisi kekosongan hati saya
yang hampa karena tak ada cinta...eitttshhh

oh iya sebelumnya saya mo cerita dulu kalo pemakaian saya sekarang 70% nonton film, 20% browsing, dan 10% gaming...kegiatan gaming sudah lama saya tinggalkan karena tangan yang dulu dipakai buat memijat keyboard sama mouse sekarang lebih banyak digunakan membelai wanita..(lho)

Fresh impresion

Spoiler for 1:

kalo dilihat boxnya terdapat tulisan cukup besar IPS Cinema screen Monitor berukuran 60 cm/24 inci bermain diresolusi Full HD 1920 x 1080 @ 60Hz, punya spiker 5 W (tapi saya tidak menggunakan fitur ini karena sudah punya Spiker aktif.. so lupakan)..melihat fasilitas yang ada bisa disimpulkan ini Monitor LG 24MP77HM adalah Monitor multimedia.

Kelengkapan

Spoiler for 2:


- 1 Unit Monitor
- 1 Kabel Vga
- 1 Kabel Power
- 2 Mur
- 1 stand Penyangga
- 1 Alas stand
- 1 Panel untuk tempat kabel
- Kartu Garansi
- Manual Book
- 1 CD Driver (aplikasi Screen Split : Program yang secara otomatis membagi jedela program)
(LG Color Cloning : Program ini Mencocokan Kualitas warna dan Kecerahan 2 Monitor menggunakan smartphone)

driver belum terinstalemoticon-Peace

Catatan : Kabel HDMI Tidak tersedia..jadi harus beli sendiri

Port yang tersedia

Spoiler for 3:


- Port daya,
- 2 HDMI,
- Audio in,
- Headphone
- VGA

Berat Monitor

Ketika box dibuka dan monitor saya angkat, ringan sekali..sempat curiga ini monitor jangan jangan krupuk tapi setelah menggigitnya barulah saya yakin itu monitor,

Spoiler for 4:


Pemasangan stand

Spoiler for 5:


Tool yang disiapkan

- 2 Sekrup
- 1 Batang Stand
- 1 Alas Stand
- 1 Panel untuk tempat kabel
- 1 Obeng (dijual terpisah)

saat pertama kali memegangnya saya langsung kecewa karena semuanya plastik..alas stand yang berwarna abu abu tersebut yang dulunya saya kira berbahan metal/almunium ternyata juga plastik (kalo yang ini gak perlu saya gigit buat mengetahuinya) but yang keren dari stand monitor ini adalah batang standnya yang terbuat dari arkilik tebal membuat stand Transparan sehingga monitor ini terlihat melayang saat dipasang.

pemasangan harus ber hati hati..karena dibuku manual yang saya baca dan langsung khatam setelah 15 detik memegangnya..tertulis bahwa “mengencangkan sekrup dengan tenaga yang berlebihan dapat menyebabkan kerusakan monitor” oleh sebab itulah saya memasangnya dengan lemah gemuai dengan ketukan : 1 putaran 1 x nafas...putar..nafas..putar..nafas gitu aja sampai stand terpasang.

Spoiler for 6:

Spoiler for 7:



untuk pemasangan Stand Penyangga sama Alas cukup menggunakan 1 baut tool less..saat melihatnya saya agak ragu..ini beneran kuat atau ngga..tapi setelah dipasang..stand itu cukup kuat..mengingat monitornya sendiri cukup ringan dan sudah pasti melalui quality control LG pastinya ini stand aman aman saja asal ni monitor gak didudukin

Pandangan Pertama

good design for LG 24MP77HM, tampilannya hitam polos cuman ada logo kecil LG berwarna putih di tengah.. dan salah satu keuggulan ini monitor adalah frame dari layar ke bezel yang tipis..bezelnya berukuran 5.6 mm..(kebetulan saya juga suka yang tipis tipis)..kekurangannya bezel tipis itu cuman terlihat saat monitor off..kalo dinyalakan maka bezel jadi terlihat 3 x lebih besar ..tapi tenang saja bagi yang tidak terlalu memusingkan datail..bezel LG 24MP77HM cukup tipis kok...layarnya mengusung Black High Glossy dengan tombol home yang berbentuk joystick ditempatkan di sisi bawah ditambah keunikan stand yang terbuat dari arkilik menambah kesan minimalis di monitor ini..nice

Built quality Monitor sudah mengalami perbaikan daripada produk Monitor LG sebelumnya yang saya pakai..Distorsi monitor goyang sudah berkurang...penggunaan joystick pun tidak ada goyangan yang berlebih di monitornya..saya sengaja melakukan tes dengan memutar musik dengan volume besar dan monitor yang berada di atas subwoofer tidak mengalami goyangan sedikitpun...malah kita yang dengar musiknya aja yang terpaksa ikut goyang....soalnya kalo gak goyang monitor melayang.

oh iya salah satu kekurangan dari monitor ini adalah ini monitor terlalu penurut...dia hanya bisa ngangguk – ngangguk..gak bisa geleng – geleng...artinya layar monitor hanya bisa digerakan horisontal..dimiringkan dari +20 derajat ke -3 derajat (ke atas atau kebawah)..tapi menurut saya hal ini gak terlalu menjadi masalah karena pemakaian saya tidak memerlukan monitor yang bisa diputar.

Quote:


Spoiler for 8:


pertama menyalakan warna yang ditampilkan cukup terang dan tidak menyilaukan fitur Flicker-Free membuat mata nyaman..menunya sangat sederhana dan mudah dipahami khas LG..ada beberapa pilihan mode di monitor ini..ada mode raider, photo, cinema dan game..jadi user tinggal memilih saja untuk mode sesuai kebutuhan kalo tidak puas maka ada pilihan costum untuk pengaturannya secara manual..kalau sampai tidak puas juga...silahkan kasihkan saya saja monitornya..saya akan terima dengan tangan terbuka.

Spoiler for 9:



Tes film

film yang saya mainkan film hitman agent 47 Brrip 1080p standar film yang didownload di situs (you know where..) di film ini terlihat bar hitam atas bawah..tidak bisa full screen, disini ane menggunakan mode cinema..warna yang ditampilkan agak kekuningan.. dan yang saya rasakan warna hitam di film jadi lebih gelap membuat warna lain lebih terlihat lebih hidup ..salah satu kelebihannya lagi dengan berlayar IPS yang Viewing Anglenya 178 derajat membuat enak ditonton sambil rebahan..cihuuuuyyyyyy

Spoiler for 10:


film kedua yang saya mainkan yaitu Mission Impossible Rogue Nation Brrip 1080p kali ini saya sandingkan dengan LED TV samsung 40 inci..dengan file yang sama di LED Tv terlihat dari segi layar lebarnya sih memang beda ya..tapi kalo soal warna LG 24MP77HM lebih tajam..dan bayangan di bawah pesawat lebih dark.

Spoiler for 11:


saya coba striming youtube ketajaman warna dan gambar keluar cukup baik walau ditampilkan full screen

Spoiler for 12:


Tes Game

Spoiler for 13:

game yang saya mainkan ini game sniper elite 3...dan saya menggunakan mode game dipengaturannya...cahaya yang ditimbulkannya agak kebiruan..dengan spek 5ms detail gambar dan efek blur dari peluru yang ditembakan bisa tercover dengan baik.

kesimpulannya

harga monitor ini dibeli Rp 2,650,000,,menurut saya sih worth to buy dikisaran harga segitu terutama monitor ini keluaran terbaru (tahun 2015 yang tentu menggunakan teknologi terbaru pula)..design yang unik dan modern minimalis membuat monitor ini good looking.. bagi user yang suka nonton film via pc LG 24MP77HM ini sangat direkomendasikan.

Sekian Review dari saya,mudah mudahan bisa bermanfaat dan semoga tidak membuat sesat
Maaf kalo ada yang kurang dan kalo ada yang salah mohon koreksinya...terima kasih

dicendolin bolehemoticon-I Love Indonesia (S)
dibata janganemoticon-I Love Indonesia (S)
Diubah oleh Meong3113 14-12-2015 08:27
0
4.2K
7
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan