Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

blogsainsmuAvatar border
TS
blogsainsmu
Ngecas hape bisa pake Wi-Fi?
Hai, agan-agan semua emoticon-Smilie
Selamat datang di trit ane, hehehe emoticon-Big Grin
sebelumnya terima kasih udah mau mampir dimari emoticon-Malu (S)

trit ane berikut ini merupakan artikel di blog ane yang mau ane share dimari
kalo agan merasa artikel ini bermanfaat, silakan di-share dan rate emoticon-Rate 5 Star
kalo mau ngasih yg ijo-ijo emoticon-Toast juga boleh emoticon-Big Grin

oke deh tanpa banyak cing-cong lagi, kita langsung ke artikelnya
selamat menyimak..... emoticon-I Love Kaskus (S)


Mengisi Daya Menggunakan Wi-Fi?


Blogsainsmu- Para insinyur dari Universitas Washington telah berhasil menemukan cara mentransmisikan energi melalui router Wi-Fi. Teknologi ini dinamakan Power over Wi-Fi (PoWiFi) dan akan segera dipresentasikan pada pertemuan CoNEXT 2015 di Jerman bulan depan.

Prototipe PoWiFi mengkombinasikan antara transmisi Wi-Fi sebagai penyalur energi dan antena yang dipasang pada perangkat lain yang membutuhkan energi tersebut.


Sumber: iflscience.com - Gambaran prototipe PoWiFi

Gelombang radio yang diemisi oleh router Wi-Fi akan mentransmisikan energi sebesar 1 watt. Sebagai perbandingan, kebanyakan proses pengisian daya (charge) pada smartphone masa kini membutuhkan energi sebesar 5 watt. Router mengirim sinyal secara terus menerus ketika data diminta oleh sebuah perangkat (proses transfer data), tim peneliti kemudian mengembangkan versi yang telah dioptimalkan untuk mengirim paket energi secara berkelanjutan melewati channel/jalur yang ada yang tidak digunakan untuk transfer data.

"Untuk pertama kalinya kita menyaksikan bahwa perangkat Wi-Fi dapat digunakan untuk memberi daya pada perangkat elektronik," kata ketua tim peneliti, Vamsi Talla. "Kita juga telah membuat sistem yang dapat secara berdampingan berfungsi bersamaan, yaitu fungsi asli router Wi-Fi sebagai transfer data dan fungsi barunya dalam transfer energi; kualitas transfer data tidak akan terpengaruh saat kita menggunakan fitur transfer energi" lanjutnya.

Sebelumnya telah dikabarkan bahwa teknologi ini mampu memberi daya pada kamera kecil yang berjarak 5 meter dari router. Dalam beberapa bulan, tim ini berhasil menemukan lebih banyak bukti tentang konsep transfer energi ini sehingga penggunaannya menjadi lebih luas dan besar.
Mereka telah menguji teknologi ini pada 6 rumah berbeda untuk mencari tahu kemungkinan pengaruhnya pada kecepatan internet (transfer data). Hasilnya, tidak ada satu pun pengguna dari 6 rumah itu yang merasakan perubahan dalam kecepatan internetnya.

Meskipun hasil penelitian ini sangat menjanjikan, perangkat yang mampu diberi daya hanyalah perangkat yang membutuhkan energi dalam jumlah kecil. Sebelum dipasarkan ke publik, masih perlu banyak penyempurnaan teknologi ini untuk menjamin kestabilan routernya serta untuk mengintegrasikan antenanya langsung pada perangkat; karena seperti yang tampak pada gambar, antena yang digunakan masih terlalu besar.

Tim peneliti optimis semua kekurangan yang masih ada dapat segera diatasi. "Di masa depan, PoWiFi dapat memberi dampak positif pada teknologi khususnya dalam bidang energi, efisiensi sistem dapat ditingkatkan karena kita bisa mengoperasikan alat pada jarak yang lebih jauh dan juga dapat digunakan untuk memberi daya pada banyak sensor maupun untuk aplikasi lain," kata anggota peneliti, Shyam Gollakota, yang juga merupakan asisten profesor Ilmu dan Teknik Komputer Universitas Washington.
0
1.3K
11
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan