Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

hobi_linuxAvatar border
TS
hobi_linux
[Berita Sepi] Tiga Jenis Ular Ini Hanya Terdapat di Daratan Sumbar

PADANG – Peneliti reptilia dari Sekolah Tinggi Keguruan dan Ilmu Pendidikan (STKIP) PGRI Padang, Fachrul Rezai menyebutkan Sumbar memiliki tiga jenis hewan ular yang endemik atau hanya berhabitat pada daerah tersebut.

“Ketiga jenis ular tersebut yakni Trimeresurus barati atau ular viper hijau, kemudian Pseudorabdion eiselti (ular kawat) dan Ophistotropis rugosus (ular air), kesemuanya hanya ditemukan di Sumbar,” katanya.

Habitat Trimeresurus terdapat di daerah tinggi Bukit Barisan Sumbar terutama pada daerah lembab dengan curah hujan yang tinggi serta bersuhu dingin.

Bila dijabarkan ular tersebut di daerah Sumbar terdapat pada wilayah Alahan Panjang, Padang Panjang dan Malalak.
Kemudian jenis Ophistotropis rugosus berhabitat di dataran menengah terutama pada sungai kecil berair dangkal dan jernih dengan suhu sejuk.
Ular tersebut saat ini termasuk langka karena jarang ditemukan seperti jenis lainnya.
Ular ini pertama kali ditemukan oleh peneliti asal Belanda pada 1917 lalu, kemudian peneliti dari LIPI menemukan tiga ekor pada beberapa tahun ke belakang di Kayu Tanam.

Terakhir peneliti dari Biologi Universitas Andalas menemukannya beberapa ekor di Hutan Bukit Barisan dan Lubuk Minturun.
“Meski ada kemungkinan memiliki kemiripan dengan jenis di tempat lain namun secara karakteristik tentunya berbeda,” ujar Fachrul.
Jenis Pseudorabdion eiselti hanya terdapat di Sumbar. Bila diteliti jenis ini banyak ditemukan di wilayah Sumbar namun sulit ditemukan di daerah lain.

Terakhir ular tersebut ditemukan oleh mahasiswa Biologi pada tahun 2007 di Lembah Harau Limapuluh Kota.
Meskipun begitu hingga saat ini diprediksi ular tersebut masih banyak berkeliaran di daerah Bukit Barisan.
“Jumlah Ular endemik tersebut belum keseluruhan yang ada di Sumbar, ada kemungkinan pada penelitian lainnya juga ditemukan jenis yang berbeda,” tambahnya.(*/aci)
sumber:antara
-
sumber: http://hariansinggalang.co.id/tiga-j...aratan-sumbar/
-

wah kesemuanya ane pernah nemu itu gan.
yg viper ijo, waktu smp di pohon pepaya sebelah rumah, lsg ditangkep temen sbelah rumah dg tgn kosong, pdhl doi cewek gan, tahun 2000
yg ular air pernah beberapa kali liat berenang di sungai sm sumur pinggir sawah, tahun 1997
yg ular kawat di kamar kos kk di jati (padang), tahun 1996

penampakan para terduga:
Spoiler for Ophistotropis rugosus:


Spoiler for Pseudorhabdion:

tien212700
tien212700 memberi reputasi
1
6.2K
20
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan