Pengaturan

Gambar

Lainnya

Tentang KASKUS

Pusat Bantuan

Hubungi Kami

KASKUS Plus

© 2024 KASKUS, PT Darta Media Indonesia. All rights reserved

mahonaraokeAvatar border
TS
mahonaraoke
Cara Cerdas menghadapi HOAX
emoticon-No Sara Please
Agan-agan sesama muslim, mari kita berpikir cerdas agar tidak dibodohi Hoax.

Definisi Hoax Islami
Hoax Islami yaitu hoax yang isinya mendakwahkan agama Islam. Hoax adalah tindakan untuk mengelabui agar orang mempercayai atau menerima sesuatu yang palsu dan sering tidak masuk akal sebagai sesuatu yang asli.

Pola hoax Islami

emoticon-Matabelo Pola 1. X masuk Islam

Tujuan: pemeluk agama Islam merasa menang dan bangga serta merasa besar. Strategi semacam ini dipakai dalam pola berpikir psychowar, karena memandang dakwah agama sebagai peperangan.

Contoh:

1. Paris Hilton masuk Islam

2. Rowan Atkinson (Mr. Bean) masuk Islam

3. Robert Guilhem Pakar Genetika masuk Islam.

4. Demitry Bolikov, pakar fisika dari Ukraina, masuk Islam. (Hoax ini ditayangkan oleh Republika dan Detik.)

5. Paus Benedictus XVI mengundurkan diri dari jabatannya karena masuk agama Islam.

Spoiler for DAFTAR SELENGKAPNYA:



emoticon-MatabeloPola 2. Pembantaian umat muslim di…… oleh…..

Tujuan:

a. untuk memancing emosi pemeluk agama Islam untuk jihad atau nyumbang

b. kampanye hitam (fitnah) terhadap kelompok SARA lain (biasanya agama lain atau ras tertentu) dan juga terhadap entitas tertentu (misal, kepada Densus 88).

Spoiler for CONTOH 1:


Spoiler for CONTOH 2:



emoticon-MatabeloPola 3. Keajaiban Al Qur’an di….

Tujuan: agar pemeluk agama Islam makin yakin dengan imannya

Spoiler for CONTOH:


emoticon-SorryRespon Pemeluk Agama Islam
Pemeluk agama Islam terbagi dua dalam responnya terhadap metode hoax, yaitu: golongan pro-hoax dan golongan kontra-hoax.

1. Golongan Pro Hoax
Mereka yang pro menganggap penggunaan hoax Islam untuk dakwah sebagai wujud dari pengamalan taqiya (taqiya dianggap sebagai kebohongan putih (white lie) yang boleh dilakukan demi agama).Tentang taqiya bisa dibaca dalam http://www.france24.com/en/20130313-...rrorists-jihad dan http://en.wikipedia.org/wiki/Taqiyya

2. Golongan Kontra Hoax
Sedangkan mereka yang kontra menganggap penggunaan hoax untuk dakwah mencederai citra agama Islam dan berlawanan dengan Islam.

Golongan kontra hoax dan golongan pro hoax tercermin dalam tweet ini.
Keberadaan dua golongan ini sudah ada sejak hoax Islami dikenal di dunia internet hingga detik ini. Terlepas mana yang benar dari kedua golongan umat beragama Islam tersebut, pada faktanya kita dapat melihat hoax Islami bersliweran sejak lama (sejak saya kenal internet pada sekitar tahun 1999-2000), dan umumnya hoax Islami dipercaya oleh umat beragama Islam yang tanpa kekritisan intelektual menganggap omongan ulama Islam pasti benar.


emoticon-Kiss Faktor pendukung penyebaran hoax
emoticon-Cape d... (S) Kekurangkritisan pemeluk agama Islam terhadap segala sesuatu yang “berbau” Islam.

emoticon-Cape d... (S) Senang dengan argumentum ad auctoritatis (argumentum ad auctoritatis: sesat nalar di mana sesuatu dianggap benar karena yang mengatakan adalah orang yang punya otoritas atau yang dianggap punya otoritas) dan argumentum ad verecundiam (argumentum ad verecundiam: sesat nalar di mana sesuatu dianggap benar karena yang mengatakan adalah orang yang ahli atau dianggap ahli). Contoh dua jenis argumen sesat nalar dalam ilmu logika tersebut yang sering kita dengar antara lain “Kalau ga percaya, coba aja tanya ulama/ guru agama”, “Menurut MUI bla-bla-bla”, “Ulama ini berkata bla-bla-bla”.

emoticon-Cape d... (S) Beragama secara emosional, bukan rasional. Akibatnya mudah sekali emosinya diprovokasi oleh hoax.

emoticon-Cape d... (S) Sangat sedikit sekali orang yang mengecek kebenaran berita yang didengarnya, dilihatnya, atau dibacanya (kurang tabayyun). Bahkan media televisi di Indonesia pun pernah kedapatan menyiarkan video hoax yang diambilnya dari internet.

emoticon-Cape d... (S) Hoax Islami sangat cepat sekali menyebar di forum, grup, situs, dan blog dakwah agama Islam serta blackberry sesama pemeluk agama Islam, karena itulah hoax Islami mudah dipercaya pemeluk agama Islam.

emoticon-Cape d... (S) Terlalu mudah percaya dengan informasi dari media favorit, terutama bila media tersebut diembel-embeli citra “Islami”. Misalnya, hoax Islami pernah disebarluaskan oleh media massa besar yang berlabel Islam, misal, Republika dan detik. Sebenarnya hal ini dapat dicegah andai pemeluk agama Islam bukan penggemar argumentum ad auctoritatis dan argumentum ad verecundiam.

(sumber)

emoticon-2 Jempol

Penggunaan hoax untuk dakwah ini sangat sulit dipahami oleh kita: Untuk apa menggunakan kebohongan untuk mendakwahkan agama?
Hoax adalah kebohongan. Hoax dapat menimbulkan fitnah. Ends do not justify means.

Mari berpikir CERDAS untuk menghindari HOAX

Saat bertemu suatu informasi, kita dapat mencurigai informasi itu apabila informasi tersebut tergolong ke dalam satu atau lebih tipe hoax. Kecurigaan tersebut dapat digunakan sebagai dasar dan titik awal untuk melakukan penyelidikan yang lebih mendalam untuk memastikan apakah suatu informasi itu memang benar atau hanya hoax.
Diubah oleh mahonaraoke 08-10-2013 13:55
0
8.2K
64
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Urutan
Terbaru
Terlama
GuestAvatar border
Guest
Tulis komentar menarik atau mention replykgpt untuk ngobrol seru
Komunitas Pilihan